Jumat, 28 Oktober 2011

Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga

Setelah berolahraga, ada juga 1 hal yang tak kalah penting yaitu pendinginan. Pendinginan setelah berolahraga artinya memperlambat tingkat aktivitas secara bertahap, dengan cara:
• Membantu denyut jantung dan pernapasan secara bertahap kembali normal.
• Membantu mencegah rasa pusing akibat menumpuknya darah di dalam otot-otot kaki jika aktivitas berat dihentikan secara tiba-tiba.
• Menyiapkan otot untuk sesi latihan berikutnya esok hari.
• Membuang produk sisa seperti asam laktat, yang dapat menumpuk di otot saat melakukan aktivitas berat.



Untuk pendinginan yang efektif:
• Melakukan latihan intensitas rendah selama setidaknya 5-10 menit.
• Mengakhiri dengan melakukan peregangan selama 10 menit.


Waktu terbaik untuk melakukan peregangan adalah langsung setelah pendinginan, saat otot masih hangat dan responsif. Peregangan membantu melemaskan otot-otot dan meningkatkan fleksibilitas. sebaiknya setiap selesai melakukan olahraga dilakukan pendinginan untukmencegah terjadinya penimbunan zat-zat racun yang dikeluarkan sewaktu berolahraga atau pusing-pusing karena darah masih terkumpul di otot yangaktif. Penimbunan asam laktat dapat menimbulkan rasa nyeri pada otot sesudah berolahraga. Bila olahraga yang dilakukan adalah jogging makapada pendinginan sebaiknya tetap jalan untuk beberapa menit. Bila bersepeda, tetap mengayun sepeda tanpa beban. Lama pendinginan kurang lebih 5 - 10 menit, hingga denyut nadi mendekati detak jantung waktu istirahat.








5 komentar: